- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
Domain Murah – Masih bingung belajar bahasa pemograman ? Kamu bisa membeli buku khusus programmer untuk belajar bahasa pemrograman, Tapi harganya cukup mahal. Tapi Tenang sob, Kali ini mimin mau berbagi rekomendasi situs belajar coding dasar yang gratis. Mau tahu? Ini sob daftarnya :
- CodeCademy
Codecademy adalah situs belajar pemrograman yang sangat populer, Buat kamu yang ingin belajar coding dari nol hingga expert bisa belajar di situs tersebut. Situs tersebut memberikan materi belajar yang sangat lengkap mulai dari pemula sampai dengan tingkatan yang lebih expert.
Kamu bisa memulai kursus belajar dengan Membuat Website Sederhana atau belajar bahasa pemograman HTML & CSS, Python, JavaScript, Java, dll. Kamu juga bisa bermain kuis yang yang bertujuan untuk mengukur kemampuan kamu dalam memahami materi yang sedang dipelajari.
- W3school
W3school adalah sebuah situs belajar coding mudah, Karena situs ini memiliki fitur compiler online. Sehingga berguna untuk menampilkan secara langsung hasil dai bahasa pemrograman yang ditulis.
Situs ini cocok untuk kamu yang ingin belajar dan langsung praktik. Yang paling menarik yaitu situs ini memberikan contoh kode program pada setiap bagian bahasa pemrograman yang kamu pelajari. Sehingga kamu bisa langsung mencoba mengedit kode program tersebut dan mengeksekusinya dengan compiler online untuk mengetahui hasilnya.
- FreeCodeCamp
FreeCodeCamp adalah situs untuk komunitas open-source yang menyediakan berbagai proyek, sertifikat, dan koneksi antar coder. Free Code Camp merupakan situs yang saat ini masih berkembang. Situs ini menyediakan pembelajaran yang sudah dipisahkan antara FrontEnd, Visualisasi Data, BackEnd, dan beberapa bagian lainnya.
Baca juga : Menghilangkan Malware Dengan Cepat
Menariknya terdapat panduan tentang Coding Interview Preparation yang bertujuan untuk kamu belajar persiapan sebelum melakukan wawancara coding. Dan kamu bisa mendapatkan sertifikat sesuai yang dijelaskan diatas.
- CodeWars
Sesuai dengan namanya, CodeWars adalah website belajar pemrograman yang unik. Di Situs ini kamu akan dipandu untuk melalui beberapa level, Semakin tinggi level yang kamu capai, Maka kamu akan mendapat tantangan coding yang lebih kompleks.
Situs ini cocok buat kamu yang ingin mempelajari bahasa pemrograman disertai dengan tantangan. Jika kamu sudah berhasil mempelajari semua level yang didapatkan, Kamu dapat membuat challenge sendiri agar coder lain menyelesaikannya. Seru Bukan?
- The Odin Project
The Odin Project adalah website mempelajari coding gratis dari tim Viking Code School. Buat kamu yang belum pernah mendapatkan akses informasi untuk belajar tentang teknologi informasi, namun ingin tetap belajar dengan kualitas yang tinggi?. Tenang, website ini mungkin menjadi solusi masalah kamu, Karena website ini dibuat dengan tujuan seperti itu.
- HackerRank
Jika kamu sudah sedikit memahami tentang pemrograman, Kamu bisa menguji kemampuan kamu di website ini. Terdapat lebih dari jutaan programmer yang menggunakan hackerrank.com untuk mengasah kemampuan development mereka.
- edX
edX adalah website belajar pemrograman yang bisa dikatakan tempat belajar online paling terkenal di dunia. Jika kamu tahu situs ini menyediakan berbagai macam pembelajaran dengan kelas dari universitas-universitas ternama seperti MIT dan Harvard.
- Coursera
Coursera adalah website kursus online yang populer dan terkenal, Website ini menyediakan banyak kursus dan tutorial mulai dari coding, bisnis, seni, matematika, dan banyak jenis lainnya.Kamu bisa belajar coding dari nol hingga expert di website ini. Kursus yang berada di coursera ada yang berbayar dan ada yang gratis.
- Udemy
Udemy adalah website kursus online gratis, Website ini sistemnya hampir sama dengan coursera. Udemi juga menyediakan banyak kursus, Mulai dari kursus coding, kesehatan, bisnis, matematika, musik, bahasa, fotografi dan banyak lainnnya.
- CodeSaya
Buat kamu yang nyari website belajar coding bahasa indonesia, website ini cocok buat kamu. CodeSaya adalah situs belajar pemrogran gratis yang dibuat oleh coder indnesia. Menurut informasi dari website tersebut, saat ini terdapat lebih dari 81.000 anggota.
CodeSaya adalah tempat buat kamu belajar dan mengembangkan skills tentang teknologi khususnya dalam pemograman Python, PHP, JavaScript, dan bahasa pemrograman lainnya. Kamu juga bisa memanfaatkan sistem untuk yang disedikan untuk belajar mengembangkan website.
Klik disini, untuk dapatkan jasa domain murah yang berkualitas.
Related Posts
Tips Menempatkan CTA yang Efektif di Website
Dalam dunia desain UI/UX, salah satu elemen penting yang sering kali menjadi penentu kesuksesan sebuah website adalah Call to Action (CTA). CTA adalah tombol, tautan, atau teks yang dirancang untuk mengajak pengunjung melakukan tindakan tertentu,…
- Aug 11
Aplikasi Coding Terbaik 2024 yang Harus Dicoba!
Halo, teman-teman! Tahun 2024 sudah di depan mata, dan jika Anda seorang developer atau sedang belajar coding, pasti penasaran dong aplikasi coding terbaik apa saja yang bisa dicoba tahun ini? Nah, kali ini kami akan…
- May 17
Latest Post
Ini Dia Cara Atasi Tantangan dalam Affiliate Marketing di Media Sosial
- November 11, 2024
Tips Gunakan Google Ads untuk Meningkatkan Affiliate Sales
- November 7, 2024
6 Tips Bangun Personal Brand untuk Affiliate Marketing yang Sukses
- November 6, 2024
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link