- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
- Blogger
- Oct 15
Plugin Keamanan Terbaik WordPress di Tahun 2022
WordPress adalah salah satu CMS yang paling bisa diandalkan dan banyak digunakan untuk mengoperasikan lebih dari 37% website di seluruh belahan dunia. Sebagai owner website, pastinya menjaga keamanan website kamu adalah sebuah prioritas.
Mengenkripsi website kamu memakai Sertifikat SSL atau website security solution seperti SiteLock merupakan beberapa bentuk upaya keamanan WordPress yang paling umum. Cara lainnya untuk memastikan keamanan website WordPress kamu adalah dengan memakai plugin keamanan.
Bagaimana plugin bisa membantu mengamankan website kamu?
Banyak orang berpikir bahwa menginstal plugin artinya mengundang masalah. Namun ini tidak seluruhnya benar. Menginstal plugin merupakan cara termudah untuk mengimplementasikan fitur di situs WordPress kamu. Namun kamu harus berhati-hati bahwa plugin yang kamu install harus berasal dari sumber yang kredibel dan mempunyai peringkat yang bagus.
Rekomendasi Plugin Keamanan WordPress Terbaik
1. WordFence Security
WordFence Security adalah pemindai firewall dan malware yang populer serta bersifat open source. WordFence melindungi website kamu dari peretasan dan memperingatkan kamu ketika situs kamu menjadi rentan.
Cara kerja WordFence yaitu dengan memindai file inti website kamu serta tema dan plugin yang diinstall melalui repositori resmi WordPress untuk memeriksa keasliannya.
Fitur Keamanan yang dimiliki WordFence:
- Punya basis data lebih dari 44.000 jenis malware WordPress security threats.
- Selain dari file inti, plugin dan tema, wordFence juga memeriksa bad URLs, backdoors, SEO spam, malicious redirect, malware serta code injections.
- Memproteksi website dari serangan brute force.
- Punya versi premium yang memiliki fitur-fitur seperti Real-Time Blacklisted IP Address and firewall
2. iThemes Security
iThemes Security adalah salah satu plugin keamanan WordPress terbaik dan tersedia dalam lebih dari 10 bahasa. Plugin ini membantu memperkuat kredensial pengguna dengan menghentikan serangan otomatis dan juga memperbaiki kerentanan yang terjadi.
Fitur Keamanan yang dimiliki iThemes:
- WordPress kamu harus diperbarui untuk bisa memakainya, karena plugin ini tidak berjalan pada versi yang tidak update.
- Memperkuat keamanan di sisi server serta mencegah serangan brute-force dengan melarang pengguna, bot ataupun agen ketika mereka melewati batas login.
- Mempunyai otentikator 2-arah (Google) dan Google reCAPTCHA dalam versi berbayar.
- Menyediakan wp-cli integration, manajemen dashboard WordPress otomatis serta perbandingan file online untuk memvalidasi apakah ada kode sumber yang dimodifikasi atau tidak.
3. All in One WP Security & Firewall
All in One WP Security & Firewall adalah plugin gratis serta open source yang mengamankan situs kamu dengan memantau kerentanan dan serangan malware. Plugin ini bisa diterjemahkan ke bahasa apa pun. Saat ini tersedia untuk dalam terjemahan 13 bahasa.
Fitur yang dimiliki All in One WP Security & Firewall:
- Memonitor login yang berbahaya dengan melindungi dari serangan Brute-Force. Tidak hanya menghentikan pengguna dari login, namun juga mencatat id pengguna / kata sandi, tanggal dan waktu, serta alamat IP, yang digunakan untuk login ke WordPress.
- Untuk memperketat keamanan website, plugin ini me-logout semua user yang login setelah jangka waktu tertentu. Juga memungkinkan untuk persetujuan manual akun pengguna WordPress.
- Plugin memungkinkan admin untuk mengatur waktu one-click automatic backups serta notifikasi email.
- Memungkinkan firewall untuk memblokir beberapa serangan seperti XSS, crawlers seperti fake Google bots dan mencegah image hotlinking.
4. Sucuri Security
Plugin Sucuri Security adalah salah satu plugin gratis dengan instalasi aktif lebih dari 800.000+ serta tersedia dalam 11 bahasa. Cara kerjanya adalah dengan pemindaian keamanan, pemindaian malware, serta security hardening. Fiturnya juga termasuk firewall untuk memproteksi situs WordPress kamu.
Fitur Keamanan yang dimiliki Sucuri Security:
- Security Activity Auditing memingkinkan admin sistem memiliki kemampuan untuk memonitor siapa yang telah login ke sistem atau melakukan perubahan padanya.
- Memungkinkan pemindaian malware jarak jauh, blacklist monitoring and scanning serta file integrity monitoring.
- Meskipun hampir seluruh fitur Sucuri termasuk dalam versi gratis, fitur firewall website merupakan bagian dari versi premium dan bisa diaktifkan saat pembelian. Fitur ini mengamankan website kamu dari serangan seperti DoS / DDoS (Distributed Denial of Service), serangan Brute-Force dll.
- Memberikan notifikasi keamanan yang dipakai untuk memberi tahu pemilik masalah terkait keamanan apapun saat dikonfigurasi.
Memastikan keamanan website kamu merupakan tugas yang penting. Selain memasang plugin keamanan WordPress, melakukan monitoring keamanan secara teratur, update situs WordPress kamu secara teratur dan lakukan backup.
Related Posts
Rekomendasi Tools AI Terbaik untuk SEO
Dalam dunia digital marketing, SEO (Search Engine Optimization) adalah hal yang tidak bisa diabaikan. Namun, mengelola SEO bisa menjadi tugas yang menantang dan memakan waktu. Untungnya, ada banyak tools AI terbaik yang bisa membantu Anda…
- May 15
Manfaat, Fitur, dan Cara Pakai Google Gemini!
Sedang mencari informasi tentang Google Gemini? Kami punya semua yang Anda butuhkan di sini. Mari kita bahas lebih dalam tentang apa itu Google Gemini, manfaatnya, fitur-fitur keren yang ditawarkannya, dan tentu saja, bagaimana cara menggunakannya….
- May 09
Latest Post
5 Kesalahan Email Marketing yang Harus Dihindari Agar Tidak Boncos
- January 17, 2025
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link