- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
- Blogging
- Feb 23
Cara Mendaftarkan Website ke Google Webmaster Tools
Setiap orang pasti menginginkan websitenya memiliki performa terbaik, tidak hanya dari sisi hosting yang digunakan tapi juga dapat muncul di pencarian google, bahkan ketika dicari langsung nongol di nomer 1.
Tentu saja hal semacam itu tidak mudah untuk dilakukan selain memperhatikan tingkat persaingan yang ada di dunia online, Anda juga perlu memperhatikan kualitas konten website Anda, kecepatan akses, promosi di media sosial dan juga SEO Backlink, semua itu untuk meningkatkan peluang masuk halaman satu google.
Mungkin Anda bertanya bagaimana caranya untuk memantau website kita berada dikualitas terbaik ataukah perlu dioptimasi lagi.
Jawabannya adalah dengan menggunakan Webmaster Tools dari google. Kenapa menggunakan Google Webmaster Tools, karena sebagian besar pengguna internet menggunakan pencarian Google untuk mencari informasi yang mereka butuhkan.
Dan artikel kali ini akan membahas tentang cara menggunakan Google Webmaster Tools.
Cara Daftar Google Webmaster Tools
Untuk mendaftar di google webmaster tools, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah dengan membuka https://search.google.com/search-console/about?hl=id
Lalu klik Mulai Sekarang.
Anda perlu memasukan Alamat Email Gmail Anda. Jika belum memiliki akun Gmail Anda dapat membuat Akun Gmail terlebih dulu.
Pada bagian Awalan URL, masukan alamat website Anda lengkap dengan http:// atau https://
Contoh https://mywebsiter.me/
Klik Terus. Kemudian Akan muncul popup untuk memverifikasi kepemilikan website.
Scroll sedikit kebawah, pada bagian Metode verifikasi lainnya pilih Tag HTML klik Salin.
Lalu letakkan kode tersebut diatas kode </head>
website Anda.
Jika sudah klik Verifikasi.
Memasang Kode Webmaster Tools di Blogspot
Untuk memasang kode webmaster tools di blogger atau blogspot cukuplah mudah, pertama Anda harus login terlebih dahulu di blogger.com.
Kemudian setelah memasukin halaman Dashboard. Klik menu Theme, Anda cari tombol edit HTML.
Kemudian cari kode </head>
lalu pastekan kode google webmaster tools tepat diatas kode </head>
lalu Save.
Jika sudah Anda bisa mengklik Verifikasi.
Memasang Kode Webmaster Tools di WordPress
Sedangkan untuk memasang kode Google Webmaster Tools di WordPress caranya sangatlah banyak, mulai dari menggunakan plugin hingga mengedit tema wordpress secara langsung. Namun yang paling direkomendasikan adalah menggunakan Plugin, karena ketika tema kita update kode yang kita tanamkan di file tema wordpress tidak hilang. Sebab prinsip update tema wordpress adalah mengganti dengan file baru.
Plugin yang bisa Anda gunakan diantaranya adalah All In One SEO, Yoast SEO dan Header Footer Code Manager.
Cara Memasang Kode Webmaster Tool Menggunakan Header Footer Code Manager
Untuk menggunakan Header Footer Code Manager, Login ke halaman Admin Website WordPress Anda kemudian download plugin Header Footer Code Manager melalui menu Plugins > Add New.
Setelah Anda mendownload/install plugin tersebut, pastikan plugin tersebut dalam kondisi Active.
Kemudian Klik menu HFCM > Add New.
Isi Snippet Name dengan “Webmaster”
Pada Location pilih Header.
Paste kode Webmaster Tool pada kolom Snippet/Code.
Klik Save.
Cara Memasang Kode Webmaster Tool Di All In One SEO
Untuk memasang kode webmaster tools di All in One SEO pertama Anda harus login ke WordPress terlebih dahulu, klik menu All In One SEO, kemudian Scroll kebawah hingga ketemu section Webmaster Verification lalu masukkan kodenya.
Penting! Yang dimasukkan hanya kode unik (lambang xxx) yang ada di <meta name="google-site-verification" content="xxx" />
saja bukan keseluruhan.
Cara Memasang Kode Webmaster Tool Di Yoast SEO
Sedangkan bagi Anda yang menggunakan Yoast SEO, Anda dapat memasukkan kode Webmaster Tools pada menu SEO > General > Tab Webmaster Tools.
Masukkan kode Webmaster Tools Anda. Kemudian Klik Save changes.
Kemudian klik Verifikasi di halaman google Webmaster.
Related Posts

Mengapa CTA di Landing Page Anda Tidak Efektif?
Bayangkan ini: Anda telah menghabiskan waktu, tenaga, dan mungkin juga uang untuk membuat landing page yang terlihat sempurna. Desainnya menawan, copywriting-nya tajam, dan gambarnya menggoda. Namun, ada satu masalah besar—pengunjung tidak mengklik tombol Call-to-Action (CTA)…
- Feb 19

6 Rahasia Headline yang Menjual untuk Landing Page
Bayangkan ini: Anda sudah menghabiskan waktu berjam-jam membuat landing page yang ciamik, desainnya sempurna, copywriting-nya tajam, dan produk Anda luar biasa. Tapi ada satu masalah besar… pengunjung datang, melihat sebentar, lalu pergi begitu saja. Tanpa…
- Feb 18
Latest Post
Pengaruh Latency dan TTFB Terhadap SEO Website
- March 6, 2025
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
Comments (3)
Cara Agar Artikel Cepat Terindex Google | Hostingan ID
May 01, 2020[…] Anda perlu sebuah tool agar artikel Anda cepat terindex, tools apa itu? Google Webmaster Tools namanya sebuah tool sakti yang diberikan oleh google secara gratis kepada siapapun yang mau mendaftar. Apakah Anda sudah memiliki ? jika belum Anda dapat mengikuti Cara Mendaftarkan Website ke Google Webmaster Tools […]
Bachtiar Fahmi Wibowo
Oct 27, 2020Pada metode verifikasi tambahan/lainnya, selain menggunakan cara seperti di atas, tag meta html, ada yang metode upload file html itu maksudnya gimana ya Bang? Apakah itu juga perlu diverifikasi dan bagaimana caranya?
Wichaksono W
Nov 03, 2020Jadi metode verifikasi yang diberikan google webmaster tool itu ada beberapa cara, tujuannya agar google webmaster itu benar website milikmu atau bukan. ada yang melalui DNS, melalui tag html, dimana kamu diminta untuk menambahkan tag sebelum tag .
atau melalui upload file.html (dapat diunduh di google webmaster tool), file.html harus kamu upload ke file website dan posisinya sejajar dengan file index.php (document root)