- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
- Bisnis
- Jan 01
Cara Efektif Belajar Value Proposition Canvas dalam Bisnis
Mempuyai bisnis sendiri adalah mimpi semua orang. Sayangnya, memulai bisnis bukanlah masalah sepele. Ada banyak hal yang harus diperhatikan seperti, pemasaran, promosi, strategi keuangan dan lain – lain. Selain itu, ada pula value proposition yang juga tidak kalah penting. Produk atau jasa apa yang diperlukan pelanggan? Apakah yang anda tawarkan sudah sesuai dengan pelanggan inginkan?
Salah satu fungsi dari value proposition yaitu membantu dalam mengukur apakah produk dari bisnis yang anda jalani sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
Element dalam Value Proposition Canvas?
Mengingat pentingnya value proposition canvas dalam menjalankan bisnis, maka anda harus memperhatikan beberapa elemen penting dalam menciptakan value bisnis kepada cutomer. Elemen – elemen penting tu meliputi :
Kenyamanan dan Kegunaan
Memang tak bisa dipungkiri bahwa kenyamanan adalah hal terpenting dari suatu produk yang ditawarkan. Jika produk yang ditawarkan memberikan rasa nyaman pada pelanggan, bukan tidak mungkin pelanggan akan terus menggunakan produk tersebut.
Produk dan Service
Jangan lupa untuk membuat desain yang bisa mewakili semua proposisi nilai dari produk atau servis yang ditawarkan. Hal ini akan membantu pelanggan untuk mendapatkan gambaran tentang produk dan brand.
Menyelesaikan Masalah
Elemen ini memiliki maksud bahwa produk yang sesuai dengan harapan atau ekspektasi pelanggan adalah produk yang mempunyai value untuk menyelesaikan masalah yang dimiliki pelanggan.
Harga
Harga memang memiliki daya tarik tersendiri. Masing – masing pelaggan mempunyai pandangam berbeda terkait harga yang ditawarkan. Misalnya adalah, orang – orang kalangan atas lebih memilih barang mahal karena menjamin kualitas dan menentukn status sosial mereka. Untuk kalangan menengah ke bawah ada yang lebih menyukai harga murah bahkan diskon.
Biaya yang Dikurangi
Elemen selanjutnya adalah elemen yang dikenal dengan Lifetime Access and One Time Fee (akses seumur hidup dan sekali bayar). Elemen ini sangat membantu dalam mengurangi pengeluaran biaya bagi pelanggan. Sebab, produk – produk sekali bayar biasanya bisa digunakan seumur hidup.
Desain
Desain juga termasuk elemen penting. Sebab desain adalah hal perrtama yang bisa menarik perhatian pelanggan.
Brand dan Status
Brand atau status dari bisnis sangat berpengaruh terhadap daya tarik dari produk itu sendiri. Dengan membeli produk bermerek akan meningkatkan status sosial seseorang. Misalnya saja dengan membelu produk dari merk – merk ternama yaitu channel untuk fashion, apple untuk elektronik, dan lain – lain.
Risiko yang Dikurangi
Elemen ini membantu pelanggan untuk mengurangi resiko yang mungkin muncul kapan saja. Contoh dari elemen ini adalah adanya perjanjian Service Level Agreement (SLA) atau bisa juga berupa keamanan produk dengan memberikan garansi pemakaian.
Newness
Element ini mencakup pembaharuan yang harus dilakukan oleh pelaku bisnis. Pembaharuan ini bisa berupa inovasi produk atau jasa agar berbeda dengan produk lainnya. Inovasi yang dilakukan bisa berkaitan dengan teknologi misalnya smartphone pertama dengan kapasitas RAM 32 GB.
Performa
Elemen ini biasanya ada pada produk yang sangat memperhatikan performa dari barangnya. Selain itu juga reputasi dan review dari beberapa pengguna juga berpengaruh. Misalnya adalah hardware komputer, software program dan lain – lain.
Customization
Elemen yang bersifat fleksibel. Fleksibel disini memiliki maksud yaitu menawarkan produk yang benar – benar dengan kebutuhan pelanggan. Jadi, customized dari bisnis sesuai dengan value dari harapan pelanggan.
Aksesibilitas
Elemen ini terdengar tidak terlalu penting. Tapi, melihat kondisi masyarakat sekarang yang menyukai segala sesuatu yang instan, maka kemudahan akses bisa membuat orang akan tertarik dengan produk anda. Sehingga ada baiknya produk atau jasa yang ditawarkan dapat dijangkau oleh semua orang. Aritnya tidak terbatas pada gender, regional, usisa dan lain – lain.
Pain Relievers
Pain Relievers (penghilang rasa sakit) merupakan salah satu teknik desain value proposition canvas yang disusun berdasarkan hasil evaluasi terhadap resiko yang didapat pelanggan. Resiko itu meliputi :
Apakah pelanggan lebih efisien dan hemat setelah menggunakan produk atau jasa yang ditawarkan? Baik itu hemat uang, waktu, tenaga, dan sebagainya?
Apakah pelanggan merasa lebih baik setelah menggunakan produk atau jasa yang ditawarkan?
Gain Creator
Gain Creators merupakan penjelasan mengenai bagaimana produk atau jasa tersebut akan menguntungkan bagi pelanggan. Nah, penjelasan ini diperoleh dari pertanyaan atau survey yang diajukan kepada pelanggan. Pertanyaan – pertanyaan ini meliputi :
Apakah pelanggan lebih efisien dan hemat setelah menggunakan produk atau jasa yang ditawarkan? Baik itu hemat uang, waktu, tenaga, dan sebagainya?
Apakah pelanggan merasa lebih baik setelah menggunakan produk atau jasa yang ditawarkan?
Apakah produk atau jasa sesuai dengan harapan dari pelanggan?
Apakah produk atau jasa memudahkan pekerjaan atau masalah pelanggan?
Apa saja yang didapat pelanggan?
Keberadaan pelanggan ini sangat pnting daam sebuah bisnis. Jadi, pelaku bisnis harus tahu bagaimana cara memuaskan pelanggan dengan produk atau jasa yang ditawarkan. Sehingga bisnis bisa berjalan lancar dan bertambah maju. Tentunya dengan membangun hubungan baik dengan pelanggan hingga mereka loyal terhadap kita.
Related Posts
Email Marketing vs Media Sosial: Mana yang Lebih Baik untuk Bisnis?
Dalam dunia pemasaran digital, pertanyaan besar yang sering muncul adalah: mana yang lebih efektif antara email marketing vs media sosial? Anda tentu sudah familiar dengan kedua strategi ini yang sama-sama punya potensi luar biasa. Namun,…
- Jan 13
Cara Membuat Marketing Plan dengan Cepat
Cara Membuat Marketing Plan . Bagi kamu yang bekerja di bidang marketing tentu sudah akrab dengan istilah marketing plan. Rencana pemasaran ini seringkali menjadi tanggung jawab seseorang yang bekerja di bidang marketing, dan menjadi sesuatu…
- Mar 08
Latest Post
5 Kesalahan Email Marketing yang Harus Dihindari Agar Tidak Boncos
- January 17, 2025
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link