- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
- Tips hosting
- Jul 23
Apa Saja Penyebab Website Down? Cari Tahu Yuk!
Domain murah – Sebagai seorang yang bekerja dibalik website seperti developer, administrator atau Sysadmin harus selalu memastikan bahwa situs yang sedang dia kelola mampu berjalan dengan baik, tentunya ini bukan pekerjaan yang mudah. Sudah harus benar-benar ada terkontrol agar trafik yang masuk atau transaksi yang berjalan tidak mengalami gangguan. Namun bukannya tidak mungkin sebuah website bisa mengalami gangguan, apa saja penyebab website bisa down?
baca juga: Mengenal Apa itu Viral Marketing dan Manfaatnya
Pada pembahasan kali ini kita akan mencari tahu apa saja yang jadi penyebab website bisa down, ini informasi penting untuk diketahui oleh pemilik website. Dengan tahu sebab-sebabnya maka akan mudah bagimu untuk menangani jika sewaktu-waktu hal yang tak diinginkan ini terjadi.
Apa yang mengakibatkan website down?
Heavy Traffic
Penyebab yang paling umum adalah trafik website yang masuk terlalu berat atau dikenal dengan istilah heavy traffic. Mungkin sebagian dari kita pernah mengalami ketika ingin mengunjungi suatu website namun web itu tidak dapat kita buka atau diakses. Ini terjadi karena trafik yang datang melebihi kapasitas server. Hal ini dapat terjadi sebenarnya tergantung dari kapasitas hosting atau server yang kamu pilih.
Resource limit
Selanjutnya yang jadi penyebab website down adalah resource limit yang mungkin bisa mirip dengan alasan heavy traffic. Yang membedakan adalah di sisi resource. Kalau website kamu resource-nya minim tetapi trafikmu tinggi, terlalu banyak proses query, dan juga banyak menggunakan plugin, maka akan jadi penyebab kenapa website kamu bisa down, kamu bisa memeriksanya pada cPanel lalu ke menu Resource Usage. Jika kamu mengalaminya di website kamu sebaiknya kamu melakukan upgrade pada hosting.
Serangan Ddos
Serangan DDoS merupakan permintaan palsu atau false request yang diluncurkan terus menerus sehingga sistem mengalami kesulitan untuk memproses permintaan karena begitu banyak. Dan juga valid request bisa terhalang oleh permintaan palsu tersebut.
Serangan Ddos dapat dianalogikan seperti seseorang menggerakan banyak orang dengan jumlah ratusan sampai ribuan orang untuk masuk lewat satu pintu pada waktu yang bersamaan. Maka akan terjadi antrian panjang atau istilah umumnya dikenal dengan sebutan overload.
Data center down
Yang jadi sebab selanjutnya adalah dapat terjadi masalah pada koneksi atau listrik off/mati (power cut). Power cut kemungkinan dapat terjadi, namun umumnya data center mempunyai cadangan listrik misalnya menggunakan UPS yang biasanya bisa bertahan dari 15 hingga 20 menit. Untuk itu yang memegang tanggung jawab atas data center hendaknya bergerak cepat sebelum website client down total
Service server down
Kendala ini diakibatkan adanya masalah disalah satu service diserver sehingga gagal melakukan konteksi. Service yang dimaksud disini adalah beberapa protokol berikut ini: berikut: WHM (2087), MySQL (3306), SSL (443), HTTP (80).
Kesimpulan
Dari semua informasi yang kami paparkan kini kamu sudah mengetahui apa saja penyebab website down. Sebelum hal yang ditakutkan terjadi setidaknya kamu sudah mengetahui penyebab dari itu semua. Sehingga kamu dapat memperkirakan tindakan apa saja yang dapat kamu lakukan ketika sesuatu itu terjadi. Semoga membantu.
Related Posts
CDN: Solusi Sakti untuk Kecepatan & Skalabilitas Tanpa Batas
Bayangkan Anda memiliki website yang bisa diakses dengan kecepatan kilat, tak peduli di mana pengunjung berada. Halaman terbuka dalam sekejap, tanpa gangguan dan tanpa frustrasi. Inilah kekuatan CDN (Content Delivery Network) yang mengubah pengalaman pengguna…
- Jan 10
Backup Hosting & Restore: Solusi Ampuh Jaga Hosting Tetap Prima di Tengah Krisis
Anda pernah merasa cemas kehilangan data penting di website Anda? Backup hosting adalah langkah vital untuk melindungi aset digital Anda. Hosting adalah fondasi utama bisnis online Anda, tetapi apa jadinya jika tiba-tiba terjadi masalah yang…
- Jan 09
Latest Post
5 Kesalahan Email Marketing yang Harus Dihindari Agar Tidak Boncos
- January 17, 2025
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link