- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
- Informasi
- Oct 20
11 Manfaat dari Email Hosting
Email adalah media online yang banyak digunakan para pelaku bisnis. Baik untuk tujuan pemasaran maupun komunikasi. Ditambah lagi, email dapat digunakan secara gratis. Sehingga pengguna email makin banyak. Email hosting seperti gmail dan yahoomail menyediaakan banyak fitur untuk mengoptimalkan kebutuhan pengguna email.
11 Manfaat dari Email Hosting
Bagi anda pemilik bisnis besar, maka layanan email gratis mungkin belum bisa mencukupi kebutuhan anda. Anda perlu mengupgrade ke email yang berbayar. Berikut adalah beberapa manfaat penggunaan email hosting yang perlu anda ketahui.
- Keamanan Akses POP dan IMAP yang Bagus
- Fitur Address Book
- Up-Time Terjamin
- Bangun Otoritas dan Kepercayaan
- Ruang Penyimpanan yang Lebih Banyak
- Akses Webmail Aman
- Performa Meningkat
- Mencegah Email Spam dan Virus
- Email Forwarding
- Keterbukaan Terkait Komunikasi
- Mempuyai Fitur Lain Selain Hanya Mengirim Pesan
Keamanan Akses POP dan IMAP yang Bagus
Salah satu alasan kenapa email hosting banyak diminati oleh pelaku bisnis karena keamanan dalam akses ke klien email desktop dengan melalui POP atau IMAP. Beberapa klien email populer yamg didukung oleh penyedia email hosting diantaranya, Apple Mail, Mozilla Thunderbird, Outlook Express dan Microsoft Outlook, dan Eudora.
Fitur Address Book
Fitur yang berfungsi untuk menyimpan alamat – alamat yang sekiranya diperlukan lagi dikemudian hari. Fitur ini biasanya tersedia dalam 2 macam yaitu private dan shared address book.
Up-Time Terjamin
Up time diperlukan untuk menghindari missed komunikasi anda dengan klien atau kolega bisnis.
Bangun Otoritas dan Kepercayaan
Orang akan lebih percaya pada perusahaan yang menggunakan email hosting. Sebab, dengan email hosting anda bisa membuat email professional yang bisa anda tautkan dengan nama domain perusahaan. Jika sudah demikian, ketika anda menghubungi pelanggan dengan email tersebut, pelanggan akan memandang bahwa perusahaan anda dapat dipercaya dan kompatibel.
Ruang Penyimpanan yang Lebih Banyak
Penyedia email hosting menyediakan paket email hosting yang bermacam – macam. Ada yang menawarkan paket dengan skala penyimpanan MB maupun GB per inbox. Semua tergantung pada kebutuhan tiap pengguna email hosting. Anda bisa mengkonsultasikan ke penyedia server untuk mendapatkan informasi dan saran mengenai solusi penyimpanan yang cocok dengan kebutuhan anda.
Akses Webmail Aman
Email hosting yang memiliki server email dengan enkripsi data standar industry menandakan bahwa layanan email hosting tersebut aman. Hal ini berarti data yang dikirim dari/ke server dienkripsi ketika anda masuk ke dalam akun, maka data tidak akan keluar dari akun. Hal ini adalah protocol keamanan yag telah dikonfirmasi sehingga keamanan pesan rahasia anda akan terjaga.
Performa Meningkat
Dengan menggunakan email hosting memastikan bahwa perusahaan anda memiliki produktivitas yang baik. Sebab, anda dapat berinteraksi dengan pelanggan, klien, kolega, maupun organisasi dengan lancar.
Mencegah Email Spam dan Virus
Email hosting memberikan layanan terbaik dengan memblokir email yang berpotensi merusak sebelum memasuki jaringan. Email hosting juga akan memblokir spam dan malware dengan Teknik pemfilteran yaitu whitelisting, blacklisting, dan greylisting. Teknik ini akan memasukkan email yang mengandung spam dan malware ke dalam folder karantina.
Email Forwarding
Fitur ini dapat memudahkan anda dalam membalas email klien ataupun kolega bisnis tanpa harus membuang banyak waktu. Disamping itu, anda juga bisa merasa aman karena dengan forward email akan terlihat semua email yang dikirim beserta balasannya secara berurutan.
Keterbukaan Terkait Komunikasi
Email hosting menjaga host email dan situs anda agar tidak bergantung satu dengan yang lain. Kenapa demikian? Akan ada risiko system mengalami down sekali waktu jika host email dan situs berada pada domain yang sama. Jika hal ini terjadi, maka email akan mengalami down. Pada akhirnya komunikasi akan terganggu dan kepercayaan pelanggan akan hilang.
Mempuyai Fitur Lain Selain Hanya Mengirim Pesan
Teknologi yang semakin maju, pelanggan pun berharap bisa melakukan hal lain daripada hanya mengirim pesan melalui email. Untuk itu, email hosting melakukan pembaharuan dengan menyediakan device – device baru yang bisa menunjang kebutuhan bagi anda maupun pelanggan anda. Misalnya ada device untuk merencanakan pertemuan atau meeting, menuis catatan penting, contact group dan pengingat jadwal.
Selain hal – hal diatas, anda bisa menerima kemudahan dalam penggunaan email hosting karena bisa dijangkau meski jauh dari tempat bisnis anda. Jika ada musibah sewaktu – waktu seperti bencana alam, kebakaran Gedung, jaringan server bermasalah, anda masih bisa berkomunikasi dengan klien atau kolega tanpa hambatan.
Related Posts
Pengertian Email Marketing
Salah satu strategi cara untuk menaikkan penjualan serta meningkatkan brand awareness adalah dengan email marketing. Lalu, bagaimana cara untuk menaikkan penjualan dengan email marketing? Pada artikel ini, kami akan memberikan beberapa strategi dan juga tools…
- Jun 26
Shadowban: Apa Itu? dan Cara Menghindarinya
Pernahkah Anda mendengar istilah Shadowban? Istilah ini sering muncul di dunia media sosial dan bisa jadi sangat mengganggu bagi Anda yang aktif di platform tersebut. Tapi, tenang saja! Kami di sini untuk membahas apa itu shadowban…
- May 24
Latest Post
Ini Dia Cara Atasi Tantangan dalam Affiliate Marketing di Media Sosial
- November 11, 2024
Tips Gunakan Google Ads untuk Meningkatkan Affiliate Sales
- November 7, 2024
6 Tips Bangun Personal Brand untuk Affiliate Marketing yang Sukses
- November 6, 2024
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link